Aplikasi lowongan kerja

5 Aplikasi Lowongan Kerja, Praktis dan Mudah Digunakan!

Seiring dengan berjalannya waktu, mencari pekerjaan di Indonesia menjadi suatu hal yang cukup menyulitkan.

Jumlah lowongan pekerjaan yang tersedia tidak sebanding dengan jumlah angkatan kerja yang ada di Indonesia.

Hal tersebut tentu menjadi sebuah permasalahan yang besar, khususnya bagi orang-orang yang sedang mencari jalan karirnya.

Banyak orang yang merasa kesulitan dan kehabisan jalan untuk bisa menemukan pekerjaan yang mereka impikan.

Oleh sebab itu, maka diperlukan adanya terobosan baru sebagai solusi atas masalah yang sedang dihadapi oleh masyarakat pada saat ini.

Rekomendasi Aplikasi Lowongan Kerja

Di zaman yang serba modern ini, setiap aspek dalam kehidupan tidak pernah terlewat dari penggunaan teknologi digital.

Digitalisasi di berbagai sektor kehidupan ini mampu memberikan kemudahan bagi setiap orang dalam mengerjakan sesuatu.

Termasuk untuk mencari pekerjaan, teman-teman bisa memanfaatkan teknologi yang hadir untuk kepentingan tersebut.

Ada berbagai platform atau situs penyedia lowongan pekerjaan yang bisa teman-teman coba secara gratis dengan mudah.

Sehubungan dengan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kami akan memberikan rekomendasi aplikasi lowongan kerja yang bisa dipertimbangkan oleh teman-teman semua!

1. Jobstreet

Rekomendasi aplikasi lowongan kerja. (Jobstreet)

Rekomendasi aplikasi atau platform untuk cari kerja pertama yang kami perkenalkan adalah Jobstreet.

Jobstreet merupakan sebuah platform pencarian kerja yang sudah dipercaya oleh jutaan orang untuk mencari kerja di berbagai bidang.

Tak hanya menawarkan lowongan pekerjaan di Indonesia saja, Jobstreet juga menghadirkan berbagai pilihan pekerjaan dari negara-negara lain.

Dengan jaringan luas yang mereka hadirkan, para pencari kerja bisa lebih leluasa dalam menentukan jalur karirnya melalui aplikasi ini.

Download Jobstreet

2. KitaLulus

Platform untuk mencari kerja selanjutnya yang kami rekomendasikan ini merupakan salah satu aplikasi yang banyak dipilih oleh para pencari kerja di Indonesia.

KitaLulus merupakan salah satu platform yang paling terkenal dan terpercaya selama bertahun-tahun.

Di sini, teman-teman bisa menemukan puluhan ribu perusahaan yang telah terdaftar resmi dengan berbagai lowongan pekerjaannya.

Uniknya, para pengguna di sini mendapatkan kesempatan untuk berinteraksi dengan HRD secara lebih mudah karena sudah terintegerasi dengan WhatsApp.

Download KitaLulus

3. Indeed Job Search

Jika kamu merupakan seorang pencari kerja yang mencari lowongan di luar negeri, maka Indeed Job Search merupakan sebuah pilihan yang sangat tepat.

Platform ini memberikan keleluasaan bagi pengguna untuk mendaftar lowongan dengan ratusan juta pilihan pekerjaan.

Di sini, teman-teman bisa mencari lowongan pekerjaan di lokasi yang berbeda-beda, tersebar di 60 negara di seluruh dunia.

Tak hanya itu saja, platform ini juga memberikan kemudahan kepada para pengguna  menggunakan fitur GPS untuk mencari pekerjaan di lokasi yang terdekat.

Download Indeed

4. LinkedIn

Meskipun bukan secara khusus dirancang sebagai platform pencari kerja, tetapi LinkedIn menjadi salah satu pilihan yang banyak digunakan oleh para jobseekers di Indonesia.

LinkedIn merupakan platform media sosial yang menyediakan berbagai fitur pendukung untuk kepentingan jaringan kerja.

Di sini, kamu bisa saling berinteraksi dengan orang lain, termasuk para HR perusahaa untuk mencari pekerjaan baru.

Tak hanya berfokus pada pencarian kerja saja, aplikasi ini juga mendukung pengguna untuk menyusun profil karir mereka sehingga dapat lebih menarik minat orang lain.

Download Linkedin

5. Projects.co.id

Platform selanjutnya yang sangat kami rekomendasikan kepada kalian pencari kerja adalah projects.co.id.

Ini merupakan sebuah platform pencarian kerja yang hadir dengan berbagai fitur menarik untuk membantu para penggunanya.

Bagi teman-teman yang ingin mencari pekerjaan tambahan atau freelance, ini merupakan pilihan yang sangat tepat.

Sebagian besar pekerjaan yang ditawarkan di sini berbasis projek, tetapi tidak jarang juga ada beberapa lowongan pekerjaan tetap yang ditawarkan di sini.

Download PROJECTS.CO.ID

Tips Mencari Kejra

Setiap orang pasti pernah mengalami kesulitan atau menghadapi rintangan ketika sedang mencari pekerjaan.

Sebagai sebuah proses yang cukup berat dalam kehidupan, banyak orang yang pada akhirnya harus mencari jawaban dari permasalahan yang harus mereka hadapi.

Untuk mendapatkan sebuah pekerjaan, ada beberapa tips yang bisa diterapkan oleh teman-teman semuanya. Berikut ini adalah beberapa diantaranya!

  1. Kenali keahlian, minat, dan nilai dalam diri
  2. Buat resume dan CV yang menarik
  3. Perluas jaringan dan hubungan dengan professional
  4. Persiapkan diri dalam menghadapi setiap proses seleksi kerja
  5. Menjaga kesehatan mental dan emosional
  6. Sesuaikan lamaran dengan lowongan
  7. Ikut pelatihan kerja untuk meningkatkan daya saing

Dengan mengikuti tips-tips tersebut, diharapkan teman-teman bisa menghadapi proses pencarian pekerjaan dengan lebih siap.

Kesimpulan

Pencarian kerja merupakan sebuah proses panjang yang harus dilewati oleh setiap orang, apalagi bagi mereka yang baru lulus dari pendidikannya.

Dengan memanfaatkan platform atau aplikasi tertentu, seseorang bisa meningkatkan peluang mereka mendapatkan kerja secara lebih efektif dan efisien.

Selain beberapa aplikasi lowongan kerja yang telah kami paparkan di atas, masih ada berbagai pilihan lain yang bisa teman-teman pertimbangkan.